Senin, 11 Februari 2013

Van Dijk Resmi Milik Persib

Setelah cukup lama digosipkan bakal merapat ke persib,  Sergio van Dijk akhirnya kini benar benar ber kostum maung bandung.  Van Dijk didatangkan dari adelaide United setelah masa kontraknya tidak diperpanjang.

Menurut  Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Kuswara S Taryono. Van Dijk sudah menandatangani Kontrak dengan persib bandung. Kehadiran Sergio tentu bakal meramaikan top skor Liga super Indonesia atu ISL.

Sergio yang sebelumnya berkewarganegaraan Belanda kini resmi tercatat sebagai WNI, hari ini sergio diambil sumpahnya untuk setia menjadi warga negara indonesia. Hal ini juga ditegaskan oleh manajer Persib bandung Umuh Muchtar.

Dipersib bandung van dijk di kontrak selama 2 tahun. tentang berapa nilai kontrak persib tak mau buka suara. Ada selentingan kabar mengungkapkan bahwa kontrak sergio di persib mencapai lebih dari 5 milyar. Entah benar tidaknya berita ini, namun harga itu pantas untuk seorang van dijk.

Van Dijk Adalah seorang striker, di klub lamanya dia cukup bersinar. dan di sempat menjadi top skor klub. itu kenapa persib memberikan nomer punggung 10 yang biasanya dugunakan seorang striker. Ketajaman van dijk diuji di persib.

Komentar van dijk pun menyejukan bebotoh, van dijk berjanji akan mencetak banyak gol, dan membawa persib juara, prioritasnya adalah persib juara. walau dia tidak banyak mencetak gol, asalkan persib juara. itu lebih penting baginya.

Sriwijaya FC kabarnya lebih dahulu meminang van dijk, namun sang striker yang berusia 30 tahun ini lebih memilih bandung, karena dia memiliki darah bandung. atmosfer bebotoh tentang bola juga menjadi alasan van dijk.

Apakah dengan datangnya van dijk lebih garang lagi ? Kita lihat saja, yang pasti striker persib saat ini seperti Airlangga Sucipto, Dzumafo Epandi dan Kenji Adachihara. belum banyak terlihat membantu persib dalam mendongkrak posisinya di klasemen ISL. Selamat datang meneer Van Dijk!!

1 komentar: